Kolaborasi untuk Percepatan Penurunan Stunting di Bolmong

BOLMONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab)  Bolaang Mongondow (Bolmong) mengadakan sosialisasi percepatan penurunan stunting secara terpadu di Kantor Bupati Bolmong, Lolak, Selasa (11/4/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri Penjabat Bupati Bolmong, Limi Mokodompit, seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, serta Sangadi se-Kabupaten Bolmong.

Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Bolmong, Limi Mokodompit, menyampaikan apresiasi dan optimisme atas langkah intervensi Pemerintah Kabupaten dalam upaya menurunkan angka prevalensi stunting di Bolmong.

“Saya mengajak seluruh stakeholder dan komponen masyarakat untuk turut memberikan dukungan melalui aksi percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Bolmong,” kata Limi.

Menurut Limi Mokodompit, program ini bukan hanya menjadi tugas instansi terkait, tetapi menjadi tugas bersama dalam rangka pengentasan stunting. Oleh karena itu, dibutuhkan komitmen semua stakeholder dan semua komponen masyarakat.

“Saya juga mengajak semua pihak agar dapat berkolaborasi dan bersinergi dalam rangka menekan angka penderita stunting demi generasi masa depan yang cerdas dan berkualitas,” ajak Limi.

Ia menegaskan bahwa tantangan ini harus ditangani secara baik, terukur, terarah, dan akuntabel dengan membangun sinergitas, kolaborasi, dan akselerasi semua pihak agar dapat membangun generasi masa depan yang unggul, cerdas, berdaya saing, dan berkualitas di Kabupaten Bolmong.

“Saya berharap kegiatan ini dapat menginspirasi dan menambah ilmu pengetahuan kepada seluruh peserta yang hadir tentang tantangan, dampak, dan solusi pencegahan serta penurunan stunting,” pungkasnya. (irgie)

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.