Bintang Muda Matali Kandaskan Sipatuo FC 1-0

KOTAMOBAGU – Bintang Muda Matali (BMM) kandaskan tim bertabur bintang Sipatuo FC dengan skor tipis 1-0 pada laga 8 besar open turnamen Wali Kota Cup V di Stadion Nunuk Matali, Minggu (2/7/2023)

Kick Off babak pertama dimulai, jual beli serangan langsung disajikan kedua tim yang sama-sama diperkuat pemain-pemain bintang sepak bola yang pernah merumput di liga 1 Indonesia.

Sipatuo FC memiliki peluang pertama untuk menciptakan gol. Namun sayang tendangan Gunansar Mandowen masih tipis diatas mistar gawang yang dijaga ketat, Billy Agow.

Giliran Bintang Muda Matali melalui pemainya Rian Lasut dengan umpan yang apik kepada Yudhi berhasil dikonversi menjadi gol lewat sepakan keras dari luar kotak 16 pada menit ke-10. Skor 1-0 untuk BMM.

BMM kembali memiliki peluang yang cukup bagus lewat Renaldi Bella pemain eks Sulut United. Ia hampir saja menambah koleksi gol anak-anak BMM tapi tendangan kerasnya itu masih bisa digagalkan oleh kiper Sipatuo FC, Geril Kapoh.

Begitu juga dengan Sipatuo FC yang memiliki peluang emas lewat tendangan keras pemain asal Paraguay, Escobar. Namun tendangannya masih bisa diantisipasi kiper andalan BMM, Billy Agow.

Dimenit terakhir babak pertama, lagi-lagi Sipatuo FC nyaris saja menyamakan skor. Berawal umpan Dani Namangge dari sisi kanan kepada Escobar yang berdiri bebas tanpa terkawal. Tapi, tendangannya masih bisa ditepis oleh penjaga gawang BMM.

Dibabak kedua, pelatih kedua tim sama-sama melakukan rotasi pemain untuk menambah daya serang.

Sipatuo FC mendapatkan peluang menciptakan gol. Kali ini, tendangan bebas yang diambil oleh Gunansar Mandowen eks pemain PSM Makassar, ini hampir saja berbuah gol. Namun, tendangannya masih membentur pemain belakang Bintang Muda Matali.

Dengan terus melakukan tusukan, serangan demi serangan, Gunansar Mandowen terlepas dari penjagaan Rizal Bases. Lalu, dengan cepat ia mengarahkan bola ke dalam kotak penalti. Di sana ada Escobar yang sudah berdiri bebas tapi sangat disayangkan peluang tersebut belum mampu dimanfaatkan menjadi Gol, tendangannya jauh tinggi di atas mistar gawang yang dijaga Billy Agow. Hingga babak kedua berakhir skor 1-0 untuk kemenangan Bintang Muda Matali.

Pelatih Bintang Muda Matali, Novry Kalengkongan saat ditemui Kuasa.Net usai pertandingan mengatakan tidak ada dewi fortuna atas kemenangan BMM. Ini adalah berkat kerja keras para pemain sehingga dapat memenangkan laga ini.

“Pertama-tama tentu Alhamdulilah kami sampaikan karena dengan kerja keras yang maksimal dari anak-anak, kita mampu menang dalam pertandingan ini, tidak ada dewi fortuna untuk BMM hari ini, dimana atas kerjasama tim dan kerja keras para pemain dengan hasil 1-0. Ini pantas untuk mereka dapatkan,” ucap pelatih BMM.

“Untuk kedepan kami akan lebih baik lagi dalam permainan, karena tadi kami sudah sampaikan kepada para pemain sekarang tinggal menjaga kondisi serta kebugaran para pemain dalam menghadapi pertandingan selanjutnya,” tambahnya.(Abdul Marham)

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.