“Nngosrek” di Situ Cigangsa, Gaya Unik Bupati Om Zein Bangun Wisata Berkarakter di Purwakarta
PURWAKARTA – Desa Campakasari pada Selasa pagi, 15 April 2025, tampak sedikit berbeda. Udara segar Situ Cigangsa menyambut langkah santai namun penuh makna dari seorang tamu istimewa yakni Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein atau yang akrab disapa Om Zein.
Namun ini bukan kunjungan biasa. Tak ada panggung, tak ada protokoler resmi. Hanya Bupati, sepatu kets, dan semangat “Ngosrek” program khas Om Zein yang mengusung nilai blusukan, tapi dengan pendekatan personal dan menyeluruh.
“Saya ingin merasakan langsung,” ujar Om Zein saat ditanya tujuannya datang ke Situ Cigangsa.
Ia menelusuri setiap sudut danau, mengamati apakah masih ada sampah tercecer, rumput liar yang mengganggu pemandangan, atau kebiasaan masyarakat yang belum mencerminkan kesiapan menjadi tuan rumah destinasi wisata unggulan.
“Percuma kita bangun fisiknya bagus, tapi kalau karakter masyarakatnya belum siap. Ini yang harus kita benahi dulu,” tegasnya.
Situ Cigangsa, yang tengah diproyeksikan sebagai magnet wisata baru Purwakarta, memang menyimpan potensi luar biasa. Tapi bagi Om Zein, pembangunan wisata bukan sekadar soal jalan bagus atau spot foto Instagramable. Lebih dari itu, ia ingin menanamkan kesadaran kebersihan, keamanan, dan keramahan warga adalah fondasi utama pariwisata berkelanjutan.
Lewat “Ngosrek”, Om Zein menunjukkan komitmennya untuk membangun dari hati, menyapa warga, mendengar cerita, dan menyulut semangat gotong royong. Bukan hanya membentuk tempat yang indah, tapi juga karakter masyarakat yang siap menyambut dunia. (Abdullah)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.