KUASA.NET – Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri, menghadiri pengukuhan Pengurus Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kota Bitung perioden 2023-2027 di Ruang Sarundajang, Kantor Walikota Bitung Sabtu, (21/1/2022).
Selain itu, ditempat yang sama wali kota juga melantik Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS), Ikatan Pemuda Sulawesi Selatan (IPSS) Kota Bitung.
Diketahui, para pengurus dilantik oleh Ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Sulawesi Utara H. Guntur Mengawean.
Wali Kota Bitung Maurits Mantiri mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada keluarga besar KKSS telah ikut berkontribusi membangun Kota Bitung.
“Saya banyak terbantukan dari komunitas ini. Terima kasih telah mendukung Pemerintahan kami, Maurits-Hengky. Kami sangat berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Bitung terutama yang harus kami tuntaskan terkait pelayanan publik termasuk didalamnya adalah BPJS. Begitu juga di bidang Pendidikan, kami bekerjasama dengan Prof. Yohanes Surya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia, serta Google Indonesia” ujarnya.
Maurits juga menambahkan akan membagikan daging sapi di hari raya Idul Fitri sebagaimana sama dengan hari besar keagamaan yang lain seperti Natal 2022 dan hari ini Imlek, juga sudah dibagikan daging.
“Kami akan bagikan daging sapi di hari raya Idul Fitri. Natal 2022, kami sudah bagikan daging bagi masyarakat yang merayakan. Begitu pula hari ini, Tahun Baru Imlek, kami bagikan daging” terangnya. (Nofa Nofia)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.