Irjen Setyo Budiyanto Berikan Arahan ke Personel Polres Kotamobagu
KOTAMOBAGU – Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Setyo Budiyanto menghadiri tatap muka serta memberikan arahan kepada seluruh personel Polres Kotamobagu di Ballroom Hotel Sutan Raja kotamobagu, Jumat (17/3/2023).
Pada kesempatan tersebut Kapolda Sulut memberikan pengharagaan setinggi-tingginya atas penyambutan Polres Kotamobagu dengan berbagai acara yang sudah dipersiapkan dengan baik.
Kapolda juga mengapresiasi kinerja Polres Kotamobagu selama ini berperan aktif menjalankan tugas.
Ia juga meminta seluruh anggota mulai perwira menengah (Pamen) hingga Bintara semuanya harus bekerja untuk menjaga Harkamtibmas.
“Laksanakan tugas pelayanan, pengayoman kepada masyarakat dan penegakkan hukum,” kata Kapolda.
Kapolda menekankan kepada personel Polres Kotamobagu agar jangan underestimate terhadap setiap gangguan.
Menurutnya, apabila gangguan Kamtibmas tetap terjadi, lakukan penegakkan hukum yang profesional, cepat tuntas dan tidak berbelit.
Ia juga menimbau kepada seluruh anggota Polri untuk bekerja dengan ikhlas dan melayani.
“Tugas Polisi adalah membuat rasa aman, nyaman dan menciptakan ketenangan tanpa harus mengharapkan tepuk tangan dan penghargaan,” pungkas kapolda
Sementara,Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi mengatakan kehadiran Kapolda Sulut, ia berharap seluruh anggota Polres Kotamobagu lebih meningkatkan lagi kinerja terkait tugas pokok dan fungsi sebagai pengayom masyarakat.
“Kami seluruh anggota polres kotamobagu, mengucapkan terimakasih kepada pimpinan tertinggi di polda Sulut selain pimpinan kami menganggap sebagai orang tua kami yang sudah sudi untuk mendatangi kami disini, memberikan semangat dalam bekerja sebagai tugas pokok kami sebagai pengayom masyarakat kemudian juga memberikan motivasi pada seluruh personil untuk terus bekerja dengan baik kemudian tetap menjaga kesehatan, meningkatkan sinergitas kekompakan tanpa anggota kita tidak bisa bekerja, karena anggota adalah aset yang paling besar untuk menggerakan organisasi,” ucap Kapolres Kotamobagu saat diwawancara awak media usai kegiatan tersebut.
“Harapannya tentu ini akan meningkatkan motivasi bagi anggota untuk terus bekerja, anggota akan semakin semangat dalam melaksanakan tugas-tugas kepolisian kemudian termotivasi dengan arahan beliau terkait fungsi dan tugas pokok kepolisian,” pungkas kapolres. (maruf/abdul marham)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.