Grand Final Pemilihan Nanu-Uyo Kotamobagu 2023 Digelar Malam Ini

KOTAMOBAGU – Grand Final pemilihan Nanu dan Uyo Kotamobagu tahun 2023 akan digelar, Sabtu (13/5/2023) malam ini.

Kepala Disbudpar Kotamobagu, Anki Taurina Mokoginta, grand final Nanu-Uyo akan dilaksanakan di Ballroom Hotel Sutan Raja Kotamobagu.

“Sesuai rundown dari panitia, acara akan dimulai pukul 19.00 Wita,” ungkap Anki, saat dihubungi, Sabtu (13/5/2023).

Dikatakannya, grand final malam nanti, akan diumumkan siapa finalis yang bakal terpilih sebagai Nanu dan Uyo Kotamobagu 2023

“Selain itu akan diumumkan juga Nanu-Uyo untuk sejumlah kategori, mulai dari kategori intelegensia, fotogenik serta kategori lainnya,” terangnya.

Anki berharap, melalui event ini akan ada generasi muda Kotamobagu yang berprestasi, smart, serta berpengetahuan luas.

”Kami juga mengajak masyarakat Kotamobagu untuk turut mendukung pelaksanaan grand final malam nanti dengan menyaksikan secara langsung karena acaranya terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya,” ajaknya.

Sementara Walikota kotamobagu Tatong Bara berharap agar para finalis yang nantinya terpilih dapat membantu pemerintah dalam mempromosikan sektor pariwisata Kotamobagu.

“Pesan saya kepada finalis Nanu dan Uyo yang nanti terpilih pada tahap final, mari kita bahu-membahu mempromosikan pariwisata dan kebudayaan Kota Kotamobagu tidak hanya di tingkat regional, tetapi juga nasional hingga internasional,” pesan Tatong Bara. (Abdul Marham)

 

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.