
Generasi Cerdas dan Taat Hukum, Ini Pesan Polri untuk Siswa SMPN 2 Kotamobagu
KOTAMOBAGU – Suasana cerah mewarnai halaman SMP Negeri 2 Kotamobagu, Kamis (17/04/2025) pagi. Sekitar 200 siswa antusias mengikuti Pertemuan dan Pembinaan Kemitraan Polisi Masyarakat (Polmas) yang digelar oleh Satuan Binmas Polres Kotamobagu.
Kegiatan ini menjadi jembatan sinergi antara institusi pendidikan dan kepolisian dalam menciptakan lingkungan sekolah yang aman, tertib, dan bebas dari pengaruh negatif.
Dipimpin langsung oleh KBO Sat Binmas IPTU Akhmad K. Asjhari, serta Da’i Polri Polda Sulut AIPTU Herdianto Mamonto, kegiatan ini sarat dengan edukasi dan motivasi. Dalam sambutannya, Kepala Sekolah Irvan A.G. Arif menyampaikan apresiasi atas dipilihnya SMPN 2 sebagai lokasi pembinaan karakter pelajar.
IPTU Akhmad mengingatkan siswa untuk bijak menggunakan media sosial serta menjauhi bahaya judi online, situs terlarang, dan penggunaan motor sebelum cukup umur. “Jadilah pelajar yang disiplin, taat hukum, dan selalu berpikir ke depan,” tegasnya.
Materi lanjutan oleh AIPTU Herdianto membuka wawasan siswa tentang bahaya narkoba, pentingnya keselamatan berlalu lintas, serta ancaman kenakalan remaja.
“Kegiatan ini menjadi langkah konkret dalam membentuk generasi muda yang sadar hukum, berkarakter kuat,” pungkasnya. (Lamk)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.