Buka IGA Kotamobagu 2023, Ini Pesan Wali Kota ke Peserta

KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara resmi membuka Innovative Government Award (IGA) 2023 atau Lomba Inovasi Daerah yang dilaksanakan di ruang rapat kantor Bappelitbangda, Kamis (11/5/2023)

Wali Kota Kotamobagu saat foto bersama peserta IGA 2023 di Aula Bappelitbangda, Kamis (11/5/2023) (foto: Kominfo ktg)

Dalam sambutannya, Tatong Bara menyampaikan kegiatan IGA merupakan wadah untuk mengukur dan meningkatkan pelayanan publik yang lebih maksimal.

“Inovasi terus kami pacu untuk bagaimana meningkatkan pelayanan di segala lini, terutama kita sebagai pemerintah bagaimana pelayanan mulai dari pemerintah Kota, sampai ke tingkatan desa dan kelurahan dapat melaksanakan pelayanan publik dengan maksimal,”ucap Wali Kota

Lebih Lanjut, Wali Kota mengatakan melalui berbagai inovasi akan menjadi sumbangsih besar bagi pemerintah daerah terutama dalam hal peningkatan pelayanan publik.

“Sehingga apa yang telah dibangun pemerintah dalam perhelatan ini, tentu merupakan hal positif dan patut diapresiasi dan insyaallah sumbangsih ini tidak lain tujuannya selain bagaimana menjadikan Kotamobagu menjadi daerah dengan pelayanan publik terbaik,” ujarnya

Pada kesempatan tersebut Wali Kota menambahkan bahwa pelaksanaan IGA ini turut meningkatkan posisi Pemkot Kotamobagu untuk pelayanan publik sehingga masuk sebagai salah satu daerah yang dinilai sangat inovatif.

“Kepada para peserta lomba saya menghimbau untuk mengikuti dengan seksama terutama pemaparan dari para juri berkaitan dengan apa yang harus dibenahi untuk memaksimalkan pelayanan publik dan insyaallah hasil kerja kita bisa diapresiasi pemerintah pusat,” pungkasnya.

Sementara Kepala Bapelitbangda Kotamobagu, Adnan Masinae menyampaikan dalam laporannya bahwa kegiatan IGA tahun 2023 dilaksanakan untuk memacu perangkat daerah masyarakat umum dan para pihak untuk meningkatkan Inovasi dan kreativitas sesuai dengan bentuk inovasi baik terkait tata kelola pemerintahan pelayanan publik dan inovasi daerah.

“Maksud dan tujuan inovasi yang pertama mengukur tingkat inovasi daerah yang kedua memacu dan memotivasi perangkat daerah yang ketiga mendorong penyelenggaraan pemerintah daerah yang efektif dan efisien yang keempat meningkatkan kesadaran dalam para peserta di masyarakat umum yang kelima meningkatkan pengawasan dan peranan masyarakat,” ucap Adnan

Menurutnya, kegiatan tersebut diatur dalam peraturan pemerintah, peraturan walikota hingga surat edaran walikota.

“Landasan hukum tentang inovasi daerah telah diatur dengan peraturan pemerintah nomor 38 tahun 2017 tentang inovasi daerah yang kedua Peraturan Walikota nomor 11 tahun 2021 dan terakhir surat edaran Walikota nomor 81A tahun 2019,” jelasnya.

Kegiatan juga turut dihadiri Sekda Kotamobagu Sofyan Mokoginta, Perwakilan Bank Indonesia Eko Hermansyah, para Asisten, pimpinan OPD, Camat, Lurah/Sangadi, serta para peserta lomba. (Abdul Marham)

 

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.