Wali Kota Tatong Bara Hadiri Pelantikan dan Deklarasi Rukun Maluku Pela Gandong BMR

0

Kuasa.NET, Wali Kota Tatong Bara menghadiri pelantikan dan deklarasi Rukun Maluku Pela Gandong Bolaang Mongondow Raya (RMPG-BMR), yang digelar di Hotel Sutan Raja Kotamobagu, Sabtu (3/4/2021).

Wali Kota dalam sambutannya mengatakan, Kota Kotamobagu struktur masyarakatnya terdiri dari berbagai suku dan agama yang berasal dari seluruh Indonesia.

“Struktur masyarakat di Kotamobagu pada kenyataannya justru membentuk ikatan tali kekeluargaan dan persaudaraan yang sangat kuat, sehingga alhamdulillah Kotamobagu tidak hanya maju namun juga daerah yang sangat aman dan damai. Sehubungan dengan itu, maka keberadaan yang membentuk kebudayaan maupun kerukunan seperti rukun Pela Gandong Bolmong Raya ini tidak saja merupakan wadah silaturahmi, namun juga merupakan sumber kekuatan bagi Pemerintah Daerah Kotamobagu dalam mensukseskan jalannya roda pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan di daerah ini,” katanya.

Wali kota melanjukan, kerukunan Rukun Pela Gandong Bolmong Raya merupakan aset yang sangat berharga dalam mensukseskan pelaksanaan pembangunan di daerah, baik dalam memfasilitasi berbagai aspirasi masyarakat yang tergabung dalam organisasi kemasyarakatan maupun untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses pelaksanaan pembangunan di daerah.

“Sejak dihubungi panitia kerukunan ini, membuat satu keharuan bagi saya karena dengan terbentuknya kerukunan ini berarti semua masyarakat yang berasal dari berbagai suku membentuk satu organisasi yang mempermudah komunikasi dalam implementasi pembangunan. “Dan tentu dalam kesempatan ini, atas nama pribadi dan pemerintah daerah menyampaikan banyak selamat kepada seluruh pengurus, mudah-mudahan dengan dilantiknya kerukunan ini akan mampu bersinergi dengan pemerintah sesuai dengan deklarasi. Dan In Sya Allah tidak ada yang terluputkan dari perhatian pemerintah dalam gerbong-gerbong organisasi ini, sehingga tidak ada yang lepas dari perhatian pemerintah,” terangnya

“Insya allah dengan adanya kerukunan Maluku ini di Kotamobagu menjadi wadah saling menguatkan antar anggota kerukunan dan juga memperkokoh sebuah nuansa dalam kebersamaan kita untuk membangun daerah yang sama-sama kita cintai ini,” pungkasnya

Acara tersebut juga dihadiri, Bupati Bolaang Mongondow Timur, Sam Sachrul Mamonto, Dandim 1303 Bolmong, Letkol Inf Raja Gunung Nasution, Kapolres Boltim, AKBP Irham Halid SIK, Wakil Ketua DPRD Boltim, Meddy Lensun serta mewakili kepala daerah Bolmong, Bolmut dan Bolsel.(*/gie)

Leave A Reply

Your email address will not be published.