Kembangkan Industri Kreatif, Presiden Jokowi Apresiasi Pemkab Jembrana

EKONOMI – Presdien jokowi  mengapresiasi Pemkab Jembrana yang  telah mengembangkan industri kreatif di Bali.

“Saya juga sangat menghargai apa yang telah dilakukan oleh Pak Bupati dan didukung oleh Pak Gubernur Bali dalam mengembangkan tenun, songket, untuk pengembangan industri-industri kecil kain tenun dan songket yang ada,” ujar Presiden saat mengunjungi  Sentra Tenun Jembrana, Kabupaten Jembrana, pada Kamis, (2/2/2023).

Presiden menyebut sejumlah kebijakan yang dikeluarkan pemerintah daerah dapat membantu meningkatkan industri kreatif di Bali.

Kebijakan tersebut antara lain memakai kain Bali setiap hari Selasa dan memakai busana adat setiap hari Kamis.

“Ini akan mendorong industri kreatif yang berbasis budaya lokal. Jadi sangat saya hargai,” ucap Presiden.

Turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam kunjungan tersebut adalah Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana, Gubernur Bali I Wayan Koster, dan Bupati Jembrana I Nengah Tamba. (Lucky Fadjri/Setpres)

 

 

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.