PHBI Kotamobagu Tetapkan MABM sebagai Tempat Sholat Idul Adha 1445 Hijriah

 

KOTAMOBAGU– Panitia Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) telah menetapkan Masjid Agung Baitul Makmur (MABM) sebagai lokasi pelaksanaan Sholat Idul Adha 1445 Hijriah.

Keputusan ini disampaikan oleh Ketua PHBI Kotamobagu, Yusrin Mantali, Jumat (14/6/2024).

Dalam keterangannya, Yusrin menjelaskan penetapan MABM sebagai tempat pelaksanaan Sholat Ied telah melalui rapat koordinasi bersama berbagai pihak terkait.

“Sholat Idul Adha akan digelar di Masjid Agung Baitul Makmur. Bertindak sebagai Imam sholat Ustadz Hi Said M. Naim Al Jaelani selaku Imam Besar MABM Kotamobagu. Sementara Khotib dipercayakan kepada Ketua Ta’mirul MABM sekaligus Ketua FKUB, Ustadz Hi Moh. Yusuf Dani Pontoh,” ungkap Yusrin.

Selain itu, rapat tersebut juga membahas pelaksanaan Pawai Takbir dan penyembelihan hewan qurban. Pawai Takbir akan dipusatkan di Alun-alun Boki Hontinimbang Kotamobagu pada Minggu, 16 Juni 2024. “Pesertanya melibatkan seluruh OPD, organisasi Islam, instansi vertikal, seluruh sekolah di bawah binaan Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama, serta desa dan kelurahan se-Kota Kotamobagu,” tambahnya.

Adapun untuk penyembelihan hewan qurban, kegiatan akan dilaksanakan di halaman MABM usai pelaksanaan Sholat Ied. “Saat ini, sudah ada 12 ekor sapi milik Pemkot Kotamobagu yang masuk dalam data PHBI,” pungkas Yusrin. (Lamk)

 

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.