Update Sabtu (18/4/2020): Bertambah 1, Jumlah Reaktif Hasil Rapid Test Jadi 12 Orang

0

Kuasa.iD, KOTAMOBAGU –  Lagi, 1 (satu ) warga Kotamobagu dinyatakan reakitif hasil rapid test. Hal itu berdasarkan update data Gugus Tugas Percepataan Penanganan Covid-19 melalui Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu, dr Tanty Korompot,  saat konferensi pers di Media Center Gugus Tugas Kotamobagu, Sabtu (18/4/2020).

“Beberapa hari ini Tim Dinkes Kotamobagu telah melakukan perluasan tracking kontak dari teman-teman kita yang sekarang dirawat di ruang isolasi RSUD Kotamobagu. Dari hasil tracking tersebut, kita mendaptkan 1 (satu) orang kontak erat yang hasil pemeriksan Rapid Test-nya, Reaktif. Maka dengan ini kami sampaikan bahwa, jumlah total Reaktif Rapid Test telah menjadi 12 orang,” teranganya.

Lebih lanjut ia katakan, pihaknya akan melakukan pengambilan sampel SWAB kepada warga yang reakitf rapid test  tersebut.

“Pasien ini juga akan segera kami ambil SWAB untuk dikirim ke laboratorium,” tukasnya. (*/gie)

Leave A Reply

Your email address will not be published.