RSUD Kotamobagu Terima Bantuan Perlengkapan Medis dari UNIKOM Bandung
Kuasa.ID, KOTAMOBAGU – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu kembali menerima bantuan perlengkapan medis penanganan Covid-19. Kali ini bantuan tersebut datang dari Rektor UNIKOM Bandung dan Alumni SMUN 1 Kotamobagu.
Kepala Bagian Administrasi Umum RSUD Kotamobagu, Yusrin Mantali, mengatakan bantuan tersebut berupa Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis.
“Kami menerima bantuan 10 Set perlengkapan APD yang terdiri dari Sepatu boot, Pakaian, Sarung tangan, Helm serta Kacamata pelindung muka,” kata Yusrin, kemarin.
Lebih lanjut, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Rektor UNIKOM Bandung dan Alumni SMUN 1 Kotamobagu yang telah memberi bantuan perlengkapan medis.
“Selaku manajemen RSUD Kotamobagu kami ucapaka terima kasih kepada pihak Unikom Bandung yang dalam hal ini pak rektor Prof. DR. Ir. Eddy Soegoto serta alumni SMUN 1 Kotamobagu diwakili Prof. DR. Ir. Heny Simbala yang telah memberikan bantuan kepada RSUD Kotamobagu, kami sangat menghargai bantuan semua pihak yang peduli terhadap penanggulangan Covid-19 ini,” pungksanya. (*/gie)