Pemkot Kotamobagu Gelar Sosialisasi Program Perumahan Bersubsidi
KOTAMOBAGU – Penjabat (PJ) Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani membuka sosialisasi mengenai perumahan subsidi pemerintah di Perum Citra Regency Kotamobagu.
Acara yang bekerja sama dengan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kotamobagu, ini berlangsung di Aula Kantor Wali Kota Kotamobagu, Rabu (7/8/2024).
Acara sosialisasi tersebut turut dihadiri oleh Kepala PT. Bank Tabungan Negara (BTN) Persero Cabang Manado, Suratman Patari, para asisten, pimpinan OPD, perwakilan dari pengembang perumahan, camat, lurah, Sangadi, para ASN dan THL, serta tamu dan undangan yang tertarik memiliki hunian bersubsidi.
Dalam sambutannya, Asripan Nani menyampaikan selamat datang kepada kepala BTN cabang Manado dan pengembang perumahan di Kota Kotamobagu. Ia menekankan bahwa Kota Kotamobagu menawarkan lingkungan yang segar dan nyaman, serta kuliner yang unik dan berbeda dari daerah lain.
“Kota Kotamobagu memiliki udara yang segar dan tidak perlu memakai AC. Orang yang datang ke kota ini pasti nginap dan tentu membawa uang untuk berbelanja, karena kuliner disini juga beda dengan kuliner di daerah lainnya,” ucap Asripan.
Lebih lanjut, Asripan menegaskan bahwa memiliki rumah adalah kebutuhan dasar yang memberikan kepastian alamat dan rasa bangga. “Selain menjadi tempat tinggal, apapun yang kita lakukan hanya kita yang tahu. Sekalipun kita tinggal di kos yang elit, setelah selesai tetaplah milik orang lain. Namun, jika sudah milik sendiri dengan hasil keringat sendiri, ada kebanggaan tersendiri bagi kita dan keluarga,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya program perumahan subsidi ini sebagai upaya pemerintah untuk meningkatkan akses masyarakat berpenghasilan rendah terhadap kepemilikan rumah yang layak dan terjangkau. “Program ini sangat penting bagi masyarakat yang ingin memiliki rumah dengan harga yang terjangkau. Pemerintah terus berupaya memastikan program ini berjalan dengan baik sehingga dapat menjangkau lebih banyak warga Kotamobagu yang membutuhkan,” ujar Asripan.
Sosialisasi ini memberikan kesempatan kepada peserta untuk berkonsultasi langsung dengan pihak pengembang dan perwakilan bank yang mendukung program ini. Peserta mendapatkan penjelasan rinci tentang skema pembiayaan, syarat-syarat yang harus dipenuhi, serta tahapan-tahapan yang harus dilalui dalam proses pengajuan kepemilikan rumah. (Lamk)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.