Kelompok Tani di Kotamobagu Dapat Bantuan Bibit Durian Musang King

0

Kuasa.NET, KOTAMOBAGU – Empat kelompok tani mendapat bantuan 1000 bibit durian musang king dari Dinas Pertanian Perikanan dan Peternakan (DP3) Kotamobagu. Bibit durian tersebut diserahkan langsung Wakil Walikota (Wawali) Kotamobagu, Nayodo Koerniawan, Senin (15/6/2020)

“Saya berharap bibit durian ini agar dirawat sebaik mungkin, karena bisa memberikan keuntungan bagi kelompok tani secara ekonomi,” kata Nayodo.

Sementara itu Kepala DP3 Kotamobagu, Muhammad Yahya, mengatakan, masing-masing kelompok mendapat 250 bibit durian musang king.

“Bibit durian ini dari jawa. Target kami bibit ini jadi induknya di Kotamobagu, terangnya.

Diketahui, 4 kelompok tani yang mendapat bantuan bibit durian musang king, yakni Kelompok Tani Sinobatu Motoboi Besar, Kelompok Tani Mobalang Desa Poyowa Besar I,  Kelompka Tani Petani Negeri Kelurahan Molinow dan Kelompok Tani Maju Bersama Kelurahan Motoboi Kecil.(*/gie)

Leave A Reply

Your email address will not be published.