Ipda Ahmad Waafi Resmi Jabat Kapolsek Kotamobagu Utara
KOTAMOBAGU – Ipda Ahmad Waafi resmi menjabat Kapolsek Kotamobagu. Ia mengantikan pejabat sebelumnya Ipda Jufian Manoppo melalui sertijab yang dipimpn Kapolres Kotambagu, AKBP Dasveri Abdi di Halaman Mapolres Kotamobagu, Jumat (28/7/2023).
Ipda Ahmad Waafi mengatakan bahwa ia merupakan suku betawi asli dan anak kedua dari tiga bersaudara.
“Sedikit cerita, saya lulusan Akpol tahun 2021 dan ditempatkan pertama di Polda Sulawesi Utara (Sulut) setelah itu, di samapda polda di bulan agustus 2021 sampai maret tahun 2022. Dan di tahun 2022 saya dipindahkan ke Polres Kotamobagu menjabat sebagai KBO Reskrim. Alhamdulillah saat ini mendapatkan kepercayaan lagi sebagai Kapolsek Kotamobagu utara,”ucap Ahmad
Lebih lanjut, kata Ipda Ahmad Waafi, karena ini jabatan adalah perdananya maka ia akan meneruskan program-program yang sudah ada.
“Tentunya, dengan ada jabatan baru kebetulan ini merupakan jabatan perdana saya sebagai Kapolsek Kotamobagu Utara nantinya saya ada program yakni, curhat hukum bersama kapolsek,” ujarnya.
Menurutnya, ia akan membuka aduan-aduan atau pun konsultasi langsung dari masyarakat, serta sebisa mungkin lebih mendekatkan diri dengan masyarakat serta berperan aktiv dalam melaksanakan operasi di wilayah Kotamobagu Utara.
“Saya berharap masyarakat di Kotamobagu Utara ikut nyaman, mau bekerja sama dengan baik. Komunikasi dengan masyarakat akan terus terjalin, dan pada saat melakukan aduan terlebih dahulu ke Polsek Kota Utara, serta pelayanan masyarakat terus ditingkatkan,” pungkasnya. (Abdul Marham)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.