Disperkim Kotamobagu Anggarkan Rp3,1 Miliar untuk Lampu Jalan
Kuasa.ID, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota Kotamobagu menyiapkan anggran sebesar Rp3,1 Miliar untuk lampu penerangan jalan di 1400 titik.
Menurut, Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim), anggaran tersebut diperuntukan untuk penggantian 1400 titik panel lampu penerang jalan yang sudah rusak.
“Contohnya di jalan Adam P Dolot, sebagian besar begitu terkoneksi dengan jaringan kita, sudah tidak menyala bahkan korslet. Nah itu yang akan diturunkan untuk diganti dengan panel lampu baru,”jelasnya, kemarin.
Lebih lanjut ia katakan, selai itu, ada lokasi lain yang menjadi prioritas untuk diupayakan untuk pemasangan lampu jalan. Hany saja itu akan disesuaikan lagi dengan kemampuan anggaran.
“Kalau anggarannya mampu, kita juga akan memasang dan mengganti titik lampu di median jalan mulai dari kotobangon hingga moyag, begitupun molinow hingga pintu gerbang masuk kotamobagu di kelurahan mongkonai, itu juga yang menjadi target kami,” katanya.
Ditanya soal realisasi, menurut Imran akan secepatnya dilaksanakan karena proyek tersebut merupakan swakelola jadi tidak perlu dilelang.
“Tinggal menunggu anggaran kas turun bisa langsung running, pastinya di triwulan satu ini sudah jalan, karena maunya kita pada bulan ramadhan tahun ini, kotamobagu sudah terang benderang, itu yang menjadi target kita sekarang,” pungkasnya.(*/gil)