Dinas PUPR Anggrakan Rp1,2 Miliar untuk Talud dan Irigasi

0

Kuasa.ID, KOTAMOBAGU – Pemkot Kotamobagu melalu Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) menganggrakan Rp1,2 Miliar untuk pembangunan talud dan saluran irigasi.

Kepala Bidang Sumber Daya Alam (SDA) Dinas PUPR Kotamobagu, Deddy Damopolii, mengatakan, anggaran tersebut disiapkan untuk tiga paket proyek talud dan irigasi.

“Itu untuk proyek talud Desa Tabang ke Bungko sebesar Rp730 juta, kemudian peningkatan saluran irigasi di Kobo Kecil sebesar Rp 150 juta, dan pembangunan saluran irigasi di Persawahan Kinukut sebesar Rp350 juta,”ungkapnya, Kamis (30/1/2020)

Lebih lanjut ia katakan, sumber anggaran berasal Dana Alokasi Khusus (DAU), yang telah tertata di APBD 2020.

“Saat ini berkas sementara kami rampungkan guna proses tender di ULP,” ujarnya.(*/gil)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.