Dari Robotik hingga AI Lokal, Gubernur YSK Kagumi Karya Generasi Muda Sulut

MANADO — Gubernur Sulawesi Utara Yulius Selvanus Komaling (YSK) meninjau langsung Sulut Riset dan Inovasi Expo 2025 di Manado Town Square (Mantos), Kamis (20/11/2025).

Kehadiran Gubernur disambut jajaran BRIDA Sulut, para peneliti, akademisi, pelaku industri, serta peserta pameran dari berbagai kabupaten/kota.

Gubernur menyusuri seluruh area pameran dan melihat satu per satu stan yang menampilkan produk riset, teknologi tepat guna, inovasi UMKM, hingga hasil pengembangan litbang daerah.

Ia memberikan perhatian khusus pada sejumlah karya generasi muda, termasuk prototipe robotik, inovasi energi terbarukan, aplikasi berbasis AI lokal, dan rekayasa alat produksi UMKM.

Dalam keterangannya, Gubernur YSK menegaskan bahwa hilirisasi menjadi kunci keberhasilan riset daerah. “Riset harus sampai ke masyarakat. Hasil penelitian tidak boleh berhenti di meja laporan,” ujar gubernur.

Ia menambahkan bahwa riset harus memberikan dampak pada dunia usaha dan sektor produktif. Gubernur juga meminta BRIDA, perguruan tinggi, dan komunitas inovator untuk memperkuat kolaborasi riset terapan. “Kita perlu mempercepat pengembangan riset pada sektor pangan, kesehatan, pertanian, digitalisasi layanan publik, dan mitigasi bencana,” katanya.

Menurutnya, kebutuhan inovasi di sektor-sektor tersebut semakin mendesak untuk menjawab tantangan daerah.

Dalam kesempatan itu, Gubernur menyampaikan apresiasi atas hadirnya talenta-talenta muda yang menghadirkan karya berdaya saing. “Expo ini membuktikan bahwa Sulut punya sumber daya manusia unggul yang mampu menciptakan teknologi lokal,” ucapnya.

Untuk memperkuat ekosistem riset, Gubernur menegaskan komitmen Pemprov Sulut dalam meningkatkan alokasi anggaran. “Pemerintah provinsi akan menyediakan ruang inkubasi dan dukungan pemasaran bagi inovator daerah,” tegasnya. (Midi)

 

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.