Jumlah Paskibraka HUT RI Tahun Ini Hanya 8 Orang
Kuasa.NET, KOTAMOBAGU – Upacara peringatan HUT ke-75 Republik Indonesia (RI) tahun ini akan berbeda dengan peringatan di tahun sebelumnya.
“Pelaksanaan yang seharusnya diikuti 45 pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) kini hanya diikuti 8 peserta. Itu pun yang akan melaksanakan adalah purna Paskibraka tahun 2019,” kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kotamobagu, Marham Anas Tungkagi Senin (4/8/2020)
Dikatakannya, HUT RI kali ini sangat sederhana karena adanya pandemi.
“Upacara hanya dilakukan pagi, bukan seperti saat detik-detik proklamasi seperti yang tahun lalu,” terangnya.
Saat ini 8 anggota purna Paskibraka akan memasuki tahapan pemantapan.
“Rencananya akan dilaksanakan Senin pekan depan oleh PPI di lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu. Memang latihannya hanya 5 sampai 7 hari karena yang digunakan purna tahun lalu. Itu sesuai surat edaran dari Pemerintah Pusat ke semua daerah se Indonesia,” pungkasnya. (*/gie)