Dinkes Kotamobagu Pantau Warga yang Baru Pulang dari Luar Kota

0

Kuasa.ID, KOTAMOBAGU – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu, dr. Tanty Korompot, mengatakan, pihaknya menurunkan petugas yang berada di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) untuk melakukan pendataan sekaligus melakukan pemantauan terhadap warga yang baru saja melakukan perjalanan ke luar kota. Hal itu dilakukan sebagai upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu dalam mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di wilayah Kotamobagu.

“Kita akan mengecek warga yang baru datang di Kotamobagu, seperti dari Manado maupun Jakarta. Itu kita ada survey, kita cek (pantau) warga tersebut apakah dia panas atau tidak, kemudian kita evaluasi. Jika warga tersebut ada gejala terpapar virus kita rekomendasikan untuk dibawa ke fasilitas kesehatan tingkat pertama maupun tingkat lanjutan,” katanya, Minggu, kemarin.

Lebih lanjut, ia juga  telah menginstruksikan untuk tiap Puskesmas menyediakan satu ruang isolasi pasien suspek virus corona. Itu dilakukan guna mengantisipasi menumpuknya pasien di Rumah Sakit Rujukan.

“Kalau pasien dirujuk semua ke Rumah Sakit rujukan, akan kewalahan. Jadi kita isolasi dulu di puskesmas, kemudian kita cek (periksa). Jika pasien itu hanya flu biasa, kita akan pulangkan untuk melakukan isolasi di rumah selama 14 hari dan akan dipantau oleh petugas kesehatan. Tapi ketika suhu badan pasien itu 38 derajat celcius, kemudian dia batuk, sakit tenggorokan, sesak nafas, itu kita intervensi dan rujuk ke Rumah Sakit Pobundayan,” terangnya. (*/gie)

Leave A Reply

Your email address will not be published.