Wali Kota Kotamobagu Hadiri RUPS Bank SulutGo 2025, Ini 5 Nama Dewan Komisaris Baru

KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu, Weny Gaib, menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahun Buku 2024 dan RUPS Luar Biasa Tahun 2025 Bank SulutGo, Rabu (9/4/2025)

Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Pusat Bank SulutGo, Kota Manado, Sulawesi Utara.

RUPS ini menjadi momen penting untuk mengevaluasi kinerja Bank SulutGo di tahun 2024 dan merencanakan langkah strategis untuk tahun 2025.

Dipimpin oleh Gubernur Sulut, Yulius Selvanus selaku Pemegang Saham Pengendali (PSP), rapat ini membahas berbagai hal yang berkaitan dengan peningkatan kinerja Bank SulutGo, termasuk pemaparan kinerja bank tahun 2024 serta rencana bisnis yang akan dijalankan pada tahun 2025.

Gubernur Yulius menegaskan komitmennya untuk terus mendukung pertumbuhan Bank SulutGo sebagai bank kebanggaan Sulawesi Utara dan Gorontalo.

Dalam sambutannya,Gubernur Yulius juga menyampaikan bahwa ia siap menjadi “marketing” bagi Bank SulutGo, mempromosikan bank tersebut agar semakin berkembang dan berkontribusi dalam penguatan ekonomi daerah. “Pemda agar mematuhi peraturan menteri keuangan tentang pengelolaan keuangan daerah, RKUD disimpan di BSG selaku bank pembangunan daerah,” tegasnya.

Gubernur juga mendorong seluruh rekanan pemerintah di 15 kabupaten/kota untuk mengelola keuangan mereka melalui PT. Bank SulutGo.

Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail, Wakil Gubernur Sulut Victor Mailangkay, serta bupati dan wali kota dari Sulawesi Utara dan Gorontalo.

Pada RUPS Luar Biasa tersebut, juga diumumkan susunan baru Dewan Komisaris PT. Bank SulutGo, yang terdiri dari Ramoy Markus Luntungan, Max Kembuan, Sam Sachrul Mamonto, Jacklyn Koloay, dan Djafar Alkatiri. (Lamk)

 

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.