Taget PBB-P2 Kotamobagu 2020 Naik Rp237 juta

0

Kuasa.ID, KOTAMOBAGU – Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kotamobagu, Pra Sugiarto H Yunus, mengatakan, target PBB-P2 Kotamobagu tahun 2020 adalah sebesar Rp. 6.573.683.661 atau naik  Rp.237.111.070 dari target PBB-P2 tahun 2019 sebesar Rp6.336.572.591.

“Untuk target 2020 ini, secara umum terjadi kenaikan dari dari tahun sebelumnya sebesar Rp. 237.111.070,-.,” ujarnya, Jumat, kemarin.

Lebih lanjut ia katakan, tujuan penyerahan Surat Pemberitahuan Pajak Daerah Terhutang (SPPDT), Daftar Himpunan Ketetatapan Pajak (DHKP) dan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) dimaksudkan untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dibidang pajak terlebih khusus sektor PBB-P2 di Kotamobagu tahun 2020.

“Perubahan peninjauan atau verifikasi ulang terhadap data dan ketetapan PBB-P2 Kotamobagu tahun 2020 dapat disampaikan selambatnya akhir maret 2020. Setelah itu tidak ada lagi perubahan data dan ketetapan pajak demi terciptanya administrasi dan akuntabilitas keuangan yang baik,” jelasnya (*/gil)

Leave A Reply

Your email address will not be published.