Wali Kota Tatong Bara Sambut Kunjungan Ketua Komisi IX DPR-RI

0

Kuasa.ID, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara menerima kujungan kerja (Kunker) Ketua Komisi IX DPR-RI Felly Estelita Runtuwene. Kunker tersebut dalam rangka Komunikasi Informasi dan Edukasi oleh Balai Besar POM Manado yang digelar di Aula Rumah Dinas Wali Kota, Selasa (11/3/2020)

Kegiatan tersebut juga dihadiri, Wali Kota Manado Vicky Lumentut, Kepala BPOM Manado Sandra Linthin, Sekda Kotamobagu Sande Dodo, para Kepala OPD, dan para undangan dari unsur masyarakat.

Wali kota  memberi apresiasi dan ucapan terima kasih atas kunjungan Ketua Komisi IX DPR-RI bersama rombongan di Kotamobagu.

“Atas nama pemerintah dan masyarakat kami menyambut dengan sukacita kedatangan Ibu Felly dan rombongan. Sebagai pemangku adat di tanah adat ini (Kotamobagu) kami mengucapkan selamat datang di Kota Kotambagu,” ucapnya.

Lebih lanjut Wali Kota juga memperkenalkan RSUD Kota Kotamobagu, yang menjadi rumah sakit rujukan 7 daerah di Sulawesi Utara.

“RSUD Kota Kotamobagu ditunjuk sebagai rumah sakit rujukan penyakit tertentu. Ada 4 rumah sakit yang ditunjuk yaitu rumah Sakit Profesor Kandouw, Rumah Sakit Sam Ratulangi, Rumah Sakit Ratatotok dan Rumah Sakit Kotamobagu atas keputusan menteri,” terangnya.

Sementara itu, Felly menjelaskan kedatangannya untuk mensosialisasikan program kesehatan dan program Pengawasan Obat dan Minuman (POM).

“Saya bermitra dengan Kementerian Kesehatan kemudian dengan Kementerian Tenaga Kerja, Badan POM, BKKBN BPJS Tenaga Kerja, BPJS Kesehatan dan BP2MI yang dulunya bernama BNP2TKI. Ada 7 mitra kerja kami di komisi IX DPR-RI,” katanya. (*/gie)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.